
Sampai saat ini penyebab pasti dari kanker blm diketahui secara pasti.. Tetapi,penelitian selalu dilanjutkan dan mendapatkan sebuah hasil, beberapa makanan khusus yang mempunyai khasiat bisa mencegah resiko kanker. Salah satunya adalah bawang putih.
Dalam sebuah studi terhadap lebih dari 400 ribu wanita, para peneliti menemukan mereka yang paling banyak makan bawang putih memiliki risiko kanker kolon 50 persen lebih rendah dibanding yang makan paling sedikit.
Mereka percaya, hal ini disebabkan karena antioksidan yang ada di dalam bawang putih,allicin, yang dapat melawan infeksi dan bakteri.
sutudi ini pun bukan mereka satu satunya yang menyimpulkan hasil sama.
Riset tambahan juga menunjukkan, bahwa pencinta bawang putih yang makan lebih dari enam siung bawang putih dalam seminggu, memiliki angka kanker kolorektal 30 persen lebih rendah, dan 50 persen lebih rendah untuk kanker perut.
Manfaat Bawang Putih Selain Untuk Mencegah Kanker
Tidak hanya itu manfaat dari bawang putih. Riset lain menyimpulkan, bawang putih bisa membantu mengatasi sakit di musim dingin.
Dalam sebuah studi Inggris terhadap 146 orang, peneliti memberi partisipan plasebo atau ekstrak bawang putih selama tiga bulan. Pada akhir masa tes, setelah 12 minggu, mereka menemukan partisipan yang mengonsumsi bawang putih lebih tahan terhadap flu.
Walaupun hasilnya bisa berbeda dengan ketika bawang putih digunakan dalam masakan, para ilmuwan masih yakin, temuan mereka ini layak dipertimbangkan untuk menjaga kesehatan.
Untuk memaksimalkan manfaat bawang putih, cobalah trik sederhana ini: cincang, potong, geprak, atau tumbuk bawang putih. Setelahnya, jauhkan dari panas selama 10 menit.
Para peneliti mengatakan, hal ini membantu menahan manfaat kesehatan dari allicin di dalam bawang ptuih. Bawang putih setelahnya bisa di tumis, panggang, atau goreng seperti biasa.
Baca juga: Manfaat Pisang untuk Kesehatan Rambut Anda